Jumat, 04 Juli 2008

Berpikir atau berbicara ?

Sedikit meramaikan wacana dalam blog jelek ini. Ada kata-kata seperti ini yang berbunyi : “orang yang berpikir tidak akan mengatakan semua apa yang ia pikirkan,dan orang yang berbicara tidak akan melakukan ( mengerjakan) semua seperti apa yang ia bicarakan”. Kata-kata bijak diatas tergantung anda-anda yang menafsirkan . Mana yang hebat orang yang banyak berpikir atau orang yang banyak bicara ? Mungkin ada yang berpendapat kalau berbicara merupakan wujud nyata dari hasil buah pikir seseorang.Berbicara merupakan hasil dari kerja otak.Seperti kata orang bijak “ berpikirlah kamu dahulu sebelum kamu berbicara”. Dari kata-kata tersebut mengandung makna jangan mengandalkan besarnya mulut akan tetapi kita haruslah mengandalkan otak.Alhasil orang yang berpikir akan menggunakan otak sedangkan orang yang berbicara ada yang menggunakan otak ada juga yang tidak menggunakan otak ( ngawur).Kalau dalam pepatah tong kosong nyaring bunyinya. Orang yang banyak bicara belum tentu banyak ilmunya.

Jadi kalau kita menemukan orang yang banyak berbicara belum tentu ia berbuat seperti yang ia bicarakan.sedangkan kalau ketemu orang yang berpikir tentu lebih dahulu ia memikirkan sebelum ia berbuat. Tetapi orang yang berpikir ada juga yang hanya sebatas berpikir dan tidak berbuat apa – apa . Nah kalau jenis ini kita tidak akan membahas.Cukup sampai disini pembahasannya.hee..hee.. tergantung penafsiran anda masing-masing.

Tidak ada komentar: